Skip to main content
Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat

Sosialisasi Narkoba bagi Petugas dan Warga Binaan Rumah Tahanan Negara Kelas II B Trenggalek

Dibaca: 2 Oleh 09 Sep 2020November 29th, 2020Tidak ada komentar
Sosialisasi Narkoba bagi Petugas dan Warga Binaan Rumah Tahanan Negara Kelas II B Trenggalek

Rabu, 09/09/2020 – BNN Kabupaten Trenggalek memberikan sosialisasi narkoba bagi petugas dan warga binaan di Rumah Tahanan Negara Kelas II B Trenggalek.
Acara dibuka oleh sambutan Kepala Rutan Kelas II B Trenggalek Sjamsudi Wahjunto, A.Md., IP., S.H., M.Si, serta dihadiri oleh Kasubsi Pelayanan Tahanan Bapak Zainal dan Anggota Polsuspas dan sejumlah Warga Binaan Pemasyarakatan dari Rutan Kelas II B Trenggalek.
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergitas antara BNNK Trenggalek dengan Rutan Kelas II B Trenggalek dengan menggalakkan upaya P4GN bersama demi mewujudkan Rutan yang bersih narkoba.
Dalam kesempatan tersebut, hadir Kepala BNNK Trenggalek David Hutapea yang menyampaikan langsung paparan P4GN kepada sejumlah Petugas dan Warga Binaan Pemasyarakatan.
#bnnktrenggalek #rutantrenggalek #hidup100persen

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel